Bhabinkamtibmas Desa Punggung Besar Menyambangi Tokoh Pemuda Etnis Madura

Kubu Raya – Punggur Besar, 23 Oktober 2018 jam 16.00 wib, Bhabinkamtibmas Desa Punggur Besar Aipda Hendra Rismayadi Polsek Sungai Kakap Menyambangi Tokoh Pemuda suku Madura yaitu Kholil dan Kholiq yang kebetulan mereka berdua ini adalah saudara kandung yang beralamatkan di Jalan Parit Berkat RT 53 RW 17 Dusun III Pembangunan Desa Punggur Besar Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya.

Aipda Hendra Rismayadi menjelaskan, dengan melaksanakan kegiatan tatap muka dengan Tokoh Pemuda suku Madura ini untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar proaktif dalam menjaga Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) khususnya di lingkungan warga sendiri, apalagi sekarang ini memasuki musim tahun kampanye 2019. Dalam memasuki musim kampanye diharapkan warga mewaspadai bahaya paham radikalisme yang anti dengan Pancasila serta mengharapkan warga masyarakat desa binaannya untuk tidak mudah percaya dengan isu-isu yang menyesatkan seperti kampanye hitam (Black Campaign) serta pemberitaan bohong (Hoax) terutama menjelang Pilpres dan Pileg 2019 karena dapat memecah belah persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)

Apa yang dilakukannya tersebut merupakan langkah upaya Preentif Polri untuk mencegah dan berkembangnya paham-paham yang menyesatkan, serta untuk mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif. Kegiatan ini di lakukan untuk menggugah hati masyarakat desa binaannya untuk lebih peka dan peduli di lingkungannya sendiri dalam memelihara dan menjaga keamanan, ketertiban. Ucap Aipda Hendra Rismayadi.(Dedi/Ismail)

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS