Syaykh Al-Zaytun : Bila Ingin Maju Jangan Pernah Berhenti Meneliti

Indramayu – Selasa, 2 Juli 2019. Personifikasi Ma’had Al-Zaytun Indramayu yaitu Abdussalam Panji Gumilang atau yang biasa disapa Syaykh Al-Zaytun tidak pernah lelah dalam melakukan penelitian khususnya di-bidang pertanian. Beberapa hasil penelitian yang telah dilakukan meliputi beras, shorgum, kopi, dan wijen.

Terutama Wijen (Sesame), Syaykh telah menghasilkan bibit terbaik dan berkualitas dengan panen yang menggembirakan.

Penelitian tersebut bermula saat Syaykh prihatin melihat Indonesia yang merupakan negara agraris namun masih mengimpor wijen. Padahal, Indonesia tercatat sebagai bangsa pengkonsumsi wijen sangat tinggi di dunia. Pemerintah belum menjadikan komoditas ini sebagai prioritas penelitian dan pengembangan. 

Akhirnya, Syaykh pun mengambil langkah kongkrit dengan melakukan penelitian dan pembudidayaan tanaman wijen di atas lahan pertanian Syarifah Ma’had Al-Zaytun Gantar, Haurgelis, Kabupaten Indramyau Jawa Barat.

Hasilnya sangat menggembirakan, berkat kesabaran dan kejeniusannya, Syaykh sukses merilis 3 varietas wijen unggulan yakni Varietas Jlitheng, Varietas lokal Sandrema, dan Varietas Amerikana pada akhir Mei 2019 lalu.

Dalam sebuah kesempatan Syaykh berpesan, “Bila Ingin Maju Jangan Pernah Berhenti Meneliti.”

Wijen Varietas Sandrema
Syaykh Al-Zaytun_-Sedang Berada di Lahan Pembibitan Wijen di Kampus Al-Zaytun, Indramayu Jawa Barat

Berikut kandungan dan manfaat minyak Wijen bagi Kesehatan yang diolah dari berbagai sumber :
1.Sebagai Sumber Nutrisi
Wijen mengandung banyak nutrisi didalamnya. Minum seperempat cangkir wijen dapat memberi tubuh Anda kalsium, fosfor dan Zinc

2.Mengandung Serat
Wijen mengandung serat yang disebut dengan sesamin dan sesamolin yang berguna untuk menurunkan kolesterol, mencegah tekanan darah tinggi dan bisa menjadi antioksidan sehingga mampu menetralisir radikal bebas.

3.Mengandung Phytosterols
Kandungan kolesterol baik Phytosterols dalam Wijen membantu menjaga kesehatan tubuh. Semakin tinggi kadar Kolesterol baik (HDL) maka semakin rendah kolesterol dalam darah.

4.Moisturizing
Minyak wijen baik dipergunakan pada kulit setelah mengalami paparan sinar matahari untuk menangkal efek buruk sinar matahari. Minyak wijen bisa digunakan untuk melembutkan dan memperhalus kulit, mengatasi kulit kering, dan membantu kulit agar tetap lembab (Syaykh Al-Zaytun). Selain itu ternyata bisa digunakan untuk membantu orang yang mengalami eksim atau psoriasis.

5.Baik untuk perenang, minyak wijen membantu melindungi efek klorin pada kulit.
Minyak wijen baik digunakan pada orang yang menjalani kemoterapi untuk meminimalkan efek radiasi pada kulit.

6.Mencegah Kanker
Minyak Wijen mampu menghambat pertumbuhan kanker kulit.

7.Anti bakteri
Minyak wijen dapat menghancurkan patogen kulit. Dengan mengoleskan minyak wijen maka dapat membantu mencegah timbulnya jerawat, ruam dan juga gangguan kulit lainya.

8.Anti-oksidan
Minyak wijen memiliki sifat anti-oksidan untuk menetralisir radikal bebas yang menyebabkan kulit tampak lebih tua. Ahli ayurveda merekomendasikan untuk mendapatkan manfaat antioksidan secara maksimal, hanya gunakan minyak wijen organik dan panaskan hingga 100 derajat Celsius kemudian biarkan dingin sebelum digunakan.

9.Meredakan Nyeri
Minyak wijen memiliki sifat anti-inflamasi. Hal ini dapat mengurangi rasa sakit di daerah wajah dan tempat lain di tubuh.

10.Mengontrol diabetes
Kandungan magnesiumnya pada minyak wijen dapat melindungi kebutuhan insulin sehingga cocok dikonsumsi mereka yang menderita diabetes.

11.Kesehatan rongga mulut
Minyak wijen dapat membantu menjaga kesehatan rongga mulut. Secara alami ia akan membantu melawan pembentukan plak dan karang gigi, serta menjaga agar mulut tetap higienis. (Sutarno)

Sumber Foto :latief weha

CATEGORIES
Share This