Ketua DPR RI : Presiden Ajukan Komjen Tito Karnavian Calon Tunggal Kapolri

Jakarta ( berantasnews ) – Presiden Joko Widodo mengajukan Komjen Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri pengganti Jenderal Badrodin Haiti, hal ini disampaikan Ketua DPR RI Ade Komarudin melalui Surat yang diterima dari Kementerian Sekretaris Negara.

Ade mengatakan
“Surat tersebut berisi Presiden meminta pencalonan Komjen Tito Karnavian satu-satunya menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Badrodin Haiti,” ujar Ade, Rabu (15/6/2016).

Ade mengatakan akan segera memproses surat tersebut dirapat pimpinan DPR yang digelar Kamis 16 Juni. Selanjutnya dibahas Badan Musyawarah (Bamus) dan selanjutnya disahkan dalam rapat paripurna.

“Setelah itu diproses di Komisi III untuk fit and proper test. Saya sudah komunikasi dengan Ketua Komisi III,” ujar Ade

Fit and proper test kemungkinan dilaksanakan 22 Juni. Selanjutnya akan disahkan dalam paripurna

Komjen Tito yang masih menjabat Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), yang juga mantan Kapolda Metro Jaya ini sebelumnya tidak masuk dalam daftar calon Kapolri karena masih dianggap junior.

Sebelumnya yg disebut-sebut berpeluang mengisi kursi Kapolri adalah Wakil Kapolri Komjen Budi Gunawan, Inspektur Pengawas Umum Komjen Dwi Priyatno, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan Komjen Putut Eko Bayuseno, Kepala Lembaga Pendidikan Polri Komjen Syafruddin, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso, dan Sekretaris Utama Lembaga Pertahanan Nasional Komjen Suhardi Alius.

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS