KH. Ahmad Ghufron: Jagalah NKRI Tetap Berpancasila Demi Persatuan, Kesatuan Dan Keutuhan

KH. Ahmad Ghufron: Jagalah NKRI Tetap Berpancasila Demi Persatuan, Kesatuan Dan Keutuhan

Kab Bekasi, berantasnews.com. Bersikap adil dan bijaklah itu lebih dekat pada ketakwaan ini di sampaikan oleh KH. Ahmad Ghufron selaku Ketua FPK ( Forum Pembauran Kebangsaan )  Kab. Bekasi Selasa 17/05/2016

“Jangan jadikan isu agama, etnis, suku, ras, keyakinan, mazhab dan lain sebagainya sebagai sesuatu yang dapat merusak keutuhan dan persatuan bangsa”
“Negara kita adalah negara Republik Indonesia dalam bingkai Pancasila yang memberikan hak hidup serta berkiprah kepada setiap warga negaranya” ucap Kyai

“Jika umat Islam ingin bersumbangsih kepada negaranya, maka jalannya adalah mencetak figur-figur bersih dan pelayan sejati masyarakat yang patuh dan taat pada undang-undang negara”
“Ada non muslim berperilaku tidak islami tidak adil dan bijaksana.
Ada muslim berperilaku tidak islami tidak adil dan bijaksana. Ada non muslim berperilaku islami adil dan bijaksana. Ada muslim berperilaku islami adil dan bijaksana” ucap Kyai

“Jika ada muslim yang berperilaku islami kita gak perlu koar-koar muslimin pasti akan dukung figur seperti itu”
“Jika muslimin pilih non muslim itu bukti bahwa mereka tidak menemukan sosok figur muslim yang berperilaku islami”
“Jadi tugas muslimin adalah menciptakan generasi yang berperilaku islami.
“Masyarakat butuh keadilan dan kebijaksanaan yang merupakan seruan utama agama Islam….bukan cari atas nama agama Islam yang berlumur ketidakadilan dan arogansi” Tegas Kyai

CATEGORIES
TAGS
Share This