Kodim 0809/Kediri Gotong Royong Renovasi RTLH

Kediri, berantasnews.com. Program percepatan dan pemerataan kesejahteraan keluarga sejahtera, mulai dilakukan di beberapa daerah di seluruh Indonesia, termasuk salah satunya di Kota dan Kabupaten Kediri. Program renovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) ,yang diperuntukan kepada keluarga non sejahtera, ditujukan untuk mempersempit kesenjangan sosial masyarakat pedesaan, sekaligus untuk meningkatkan mutu sarana dan prasarana hidup sehat untuk masyarakat, selasa (03/05/2016).

“Dalam program renovasi RTLH yang dilakukan Kodim 0809/Kediri, masyarakat sekitar objek rumah, turut dilibatkan secara langsung ,disamping peran aktif Koramil-Koramil yang turut ambil bagian dalam program tersebut. Program yang lebih mengarah pada keluarga non sejahtera tersebut, sudah mulai dilakukan diseluruh Kota dan Kabupaten Kediri, secara serentak,” kata Pabung Kodim Kediri, Kapten Inf Puguh Jatmiko

03 MEI TAHAP AWAL RTLH (7)

Dari keterangan Pasi Ter Kodim Kediri, Kapten Inf Suliyono, 36 unit rumah yang direnovasi berlokasi di Kota Kediri, sedangkan 517 rumah lainnya berlokasi di Kabupaten Kediri, dari jumlah keseluruhan yang mencapai 553 rumah. Daya sebaran alokasi renovasi RTLH di Kediri sendiri, menjangkau 29 Kecamatan dan 253 Desa / Kelurahan.

“Konteks dari renovasi RTLH di Kediri ini, lebih mengacu pada gotongroyong, selain itu, faktor alokasi yang berbeda-beda antara kecamatan satu dengan kecamatan yang lain, atau desa yang satu dengan yang lainnya, juga mengarah pada kantong-kantong keluarga non sejahtera, yang sebelumnya sudah tercatat,” pungkas Kapten Inf Puguh Jatmiko.

Berdasarkan data statistik BPS Kabupaten Kediri, keluarga non sejahtera di desa ini, cukup banyak, dikarenakan lagi-lagi faktor ekonomi masih mendominasi alasan utama.  Peran TNI dalam pemerataan kesejahteraan rakyat, tidak boleh diabaikan begitu saja, banyak peran aktif TNI dalam pembangunan di pedesaan, dari pembangunan jembatan lintas dusun, jalan pedesaan dan saluran irigasi atau pipanisasi, maupun bahkan jejak maupun hasil karya TNI ,masih bisa disaksikan di Kediri sampai hari ini

CATEGORIES
Share This