Masyarakat Marga Banlol Rencanakan Pemalangan JOB Pertamina Salawati

Salawati, papua barat – Pada saat ini di salawati masyarakat marga Balol, pemilik hak ulayat tanah yang dipakai JOB pertamina sebagai lokasi penambangan di salawati, merencanakan pemalangan yang akan dilakukan sesegera mungkin, sebab mereka sudah melakukan semua cara dan usaha menyurati pihak JOB pertamina, yang didasari oleh surat rekomendasi dari Pemkab Sorong, dan juga LMA Sorong, namun tidak mendapatkan jawaban yang positif dari pihak JOB, ucap bapak Yusuf selaku mantu dan perwakilan marga Banlol pada media ini. Yusuf juga mengatakan bahwa pihak JOB selalu menganggap persoalan ganti rugi ini sudah selesai, seperti jawaban JOB melalui koordinator humas, kepada mereka dan media ini melalui jaringan telepon beberapa waktu lalu mengatakan bahwa, mereka sudah melakukan pembayaran ganti rugi kepada marga lain yang ditunjuk oleh kepala desa di lokasi tersebut, dan juga sesuai dengan perintah pejabat distrik atau kecamatan, serta semua ada bukti bukti nya, ucap Suratno. Namun Yusuf juga mengatakan, mereka adalah pemilik hak ulayat yang sah, sesuai dengan surat rekomendasi dari LMA Sorong dan Bupati Sorong, maka kami berpendapat, bila JOB melakukan kesalahan pembayaran ganti rugi, itu tidak bisa dijadikan alasan untuk tidak memberikan ganti rugi, oleh sebab itu, maka kami akan melakukan hak kami, ambil hak kami, ucapnya. Demikian juga dengan pendapat beberapa masyarakat sekitar mengatakan memang marga banlol lah pemilik hak ulayat atas tanah ini, namun karna mereka jumlah nya sedikit maka mereka terlupakan, kata masyarakat yang tak mau disebut dan dikaitkan namanya. Menurut Yusuf, seharusnya pihak JOB mempelajari lokasi, dan sejarah nya, kenapa nama nama lokasi disana selalu berhubungan dengan nama Banlol, dan bukti sejarah berupa makam leluhur adalah leluhur Banlol, dan untuk melakukan pemalangan ini, kami telah mengirimkan surat pemberitahuan kepada semua pihak yang berkompeten, yakni, kepolisian, koramil, Pemkab Sorong, Gubernur Papua barat, tambah nya, oleh sebab itu maka kami meminta dan memberitahukan kepada para media, agar dapat meliput acara pemalangan yang akan kami lakukan esok hari, sesuai dengan surat pemberitahuan yang telah kami kirimkan, agar semua unsur pemerintahan dan pejabat di negri kita tercinta ini, mengetahui akan kelakuan perusahaan besar sekelas JOB pertamina mengangkangi hak masyarakat kecil seperti kami ini, ucapnya mengakhiri. ( dino’s )

CATEGORIES
TAGS
Share This