Pejabat Polres Lumajang Melaksanakan Silaturahmi Bersama Toko Agama Di Candipuro
Lumajang(BerantasNews)-Masih di bulan syawal 1437 H , jajaran kepolisian polres lumajang di pimpin oleh kapolres lumajang AKBP Raydian Kokrosono S.I.K didampingi oleh kasat intekam , kasat reskrim , kasi propam serta kapolsek candipuro mendatangi pondok pesantren Ulul Albab yang berada di desa panggung lombok kec candipuro kab lumajang pada hari rabu (13/7) 2016 sekira pukul 12.00 wib.
Kedatangan Rombongan kapolres lumajang di sambut langsung oleh pimpinan ponpes Ulul Albab yakni KH Abdul Aziz di lingkungan ponpes.
Tujuan silaturahmi ini tak lain adalah mempererat tali persaudaraan yang selama ini terbangun dengan baik , mengutip hadis nabi muhammad saw dalam sabda nya ” bahwa silaturahmi juga dapat memperpanjang usia serta memperbanyak rezeki” ujar pengasuh ponpes ulul albab ini.
disela – sela acara silaturahmi ini , kapolres lumajang menitipkan pesan kamtibmas kepada kiai abdul aziz agar dapat menyampaikan ke santri maupun ke masyarakat sekitar pondok pesantren agar tidak terlibat masalah hukum misal nya menjadi pelaku curanmor , minum minuman berakohol , karena dapat merusak moral generasi penerus bangsa .
Dalam kegiatan selanjutnya dilaksanakan sholat dhuhur berjamaah yang di pimpin oleh KH Abdul aziz diikuti oleh para santri putra putri dan anggota rombongan dari polres lumajang.(Humas).