Peringatan 6 Tahun Tragedi Kematian Engeline : BEBASKAN ANAK INDONESIA DARI SEGALA BENTUK KEKERASAN
BN – Ada banyak bentuk kekerasan terhadap anak di Indonesia, yang mengakibatkan tercerabutnya hak hidup anak.
Ada banyak pula anak di lingkungan sosial anak menderita akibat salah asuh, dianiaya, ditelantarkan, dan bahkan dijadikan budak seksual, dipekerjakan sebagai anak jalanan, diculik dan diperdagangkan untuk tujuan seksual komersial, disiksa serta dianiaya diluar batas-batas kemanusiaan.
Tragedi Kematian Engeline 6 tahun lalu inilah yang mendasari dan menginpirasi Indonesia harus terbebas dari segala bentuk Kekerasan. Tragedi Kematian Engeline jangan terulang lagi.
Untuk itu, kami Sahabat Anak Indonesia bersama Komisi Nasional Perilindungan Anak Indonesia menyatakan :
1. Bebaskan ANAK Indonesia dari segala bentuk kekerasan.
2. Tragedi Kematian Engeline ditetapkan sebagai Gerakan Nasional Pembebasan Anak dari segala bentuk kekerasan di Indonesia.
3. Pemerintah dan negara menetapkan 10 JUNI sebagai hari Peringatan Anti Kekerasan terhadap anak di Indonesia.
4.Demikian deklarasi ini dibuat untuk dimaklumi.
Dideklarasikan di Denpasar 12 Juni 2021,
Komisi Nasional Perlindungan Anak dan Sahabat Anak Indonesia. ( Sri )