Peringatan HKG  ke 46 Tahun 2018, TP PKK Kecamatan Kapuas Sanggau Gelar Lomba Desa dan Kelurahan

Sanggau – TIM Penggerak PKK Kecamatan Kapuas memperingati Hari Kesatuan  Gerak (HKG)PKK ke 46, Selasa 14 Agustus 2018 di Aula Kecamatan Kapuas Sanggau.

Hadir pada acara tersebut Camat Kecamatan Kapuas Drs.Alipius M.Si, Kepala Desa,Lurah, ibu kapolsek Kapuas, dan ibu-ibu TP PKK Se- Kecamatan Kapuas Sanggau.

Ketua Panitia hj.Nani Marheni mengatakan peringatan HKG PKK ke 46 ini dibarengi dengan kegiatan perlombaan, diantaranya merangkai bunga, menghias nasi tumpeng, fashion show, kudapan berbahan Non beras dan juga UP2K.

Kegiatan lomba ini diikuti PKK kelurahan dan Desa Se-Kecamatan Kapuas .
dikatakan pula  semua lomba ini sudah mulai di lakukan pada bulan Februari lalu. .

Selanjutnya sambutan dari Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kapuas Epifania Ratih Komala Dewi, mengatakan  kepada ibu-ibu agar dapat berperan aktif meningkatkan kualitas dan kuantitas Kadernya masing-masing.

Kegiatan lomba yang dilakukan ini sudah merujuk kepada  arahan dan acuan dari  TP PKK PROPINSI Kalimantan Barat, untuk itu kami selaku Pembina akan terus menerus menggali potensi yang ada, sehingga kita mampu berkompetisi dengan yang lainya.

Bagi pemenang tingkat Kabupaten, nanti akan diikutsertakan ke tingkat Propinsi pada tanggal 27 Agustus 2018.
TP PKK Kecamatan Kapuas tahun lalu hanya mampu memperoleh  juara III, lomba Bina Keluarga Balita (BKB), untuk itu  kami berharap kita  bisa meraih  Juara Umum ucapnya.

Camat  Kecamatan Kapuas  Drs.Alipius MS.i, selaku Dewan Pembina TP PKK Kecamatan Kapuas, dalam sambutannya
Mengatakan, bahwa
HKG PKK ini setiap tahun selalu kita laksanakan.
berbagai kegiatan lomba yang sesuai dengan penerapan 10 Program Pokok PKK, yang mana menjadi pedoman PKK itu sendiri.
Kami selaku Dewan Pembina pada intinya akan selalu mendukung sepenuhnya demi Pembangunan di Negara kita tercinta ini, dan khususnya di Kabupaten Sanggau.

Kepada para pemenang lomba tingkatkan kreatifitas dan InovasiMu, karena saingan nantinya tentu tidaklah mudah.
Dengan usaha dan pembinaan, barulah dapat mewujudkan apa yang menjadi harapan kita semua. (heni).

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS