Perluas Cakupan, BPJS Ketenagakerjaan Bidik Perangkat Desa di Kabupaten KKR
Kubu Raya – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Pontianak
melakukan sosialisasi kepada 16 kepala desa di Wilayah Kecamatan Teluk Pakedai Kabupaten Kubu Raya, Kamis (3/8/2018).
Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Ady Hendratta kepada awak media ini menjelaskan hal itu menjadi strategi BPJS Ketenagakerjaan dalam menyasar perangkat desa, khususnya di Kabupaten Kubu Raya, agar terdaftar menjadi peserta.
Dengan harapan, upaya tersebut dapat memperluas cakupan perlindungan pekerja di wilayah KKR.
“Kami ingin perangkat desa merasa aman saat bekerja,” ujarnya saat memberikan sosialisasi di ruang Gedung Pertemuan Kecamatan Teluk Pakedai Kabupaten Kubu Raya.
Ia mengungkapkan, saat ini terdapat sekitar ratusan perangkat desa angkatan kerja di KKR.
Dari jumlah tersebut baru hari ini yang petama dilaksanakan Sosialisasi ketenagakerjaan di Kecamatan Teluk Pakedai yang mendapatkan Sosialisasi jaminan perlindungan dari BPJS Ketenagakerjaan.
“Saya imbau kepada perangkat desa yang hadir untuk turut serta mengingatkan perusahaan di sekitarnya agar memberikan perlindungan kepada pekerjanya,” pungkasnya.
(DD.Ismail)