Polda Metro Jaya Diminta Antisipasi Kemacetan Tahun Baru

berantasnews Jakarta

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Condro Kirono meminta kepada Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya (PMJ) untuk mengantisipasi kepadatan dan kemacetan kendaraan di kawasan Ancol, Jakarta Utara saat malam pergantian tahun baru 2016.

Irjen Pol Condro mengatakan, memang jalan menuju Ancol sudah diantisipasi oleh Satlantas Polres Jakarta Utara tapi juga oleh Satlantas Polres lainnya. Karena, Ancol akan jadi pusat perayaan mlam Tahun Baru 2016 pada Kamis (31/12/2015).

“Selain di Ancol, tidak menutup kemungkinan masyarakat akan meramaikan juga di pusat-pusat kota seperti Monas dan lainnya. Ini harus diantisipasi,” kata Irjen Pol Condro di Ancol, Jakarta, Senin (28/12/2015).

Menurut Irjen Pol Condro, bisa saja masyarakat berpindah-pindah dalam merayakan malam pergantian tahun sehingga aparat keamanan harus sudah siap siaga mengawal dan mengamankan pergantian tahun 2015 ke 2016 nanti.

“Bisa jadi masyarakat selesai merayakan tahun baru di Jakarta langsung lanjut ke puncak, ini harus diantisipasi. Saya yakin dan percaya dengan perencanaan yang bagus, kesuksesan sudah terlihat,” ujar Irjen Pol Condro.

Selain itu, kata Irjen Pol Condro, petugas juga harus menduduki pos diatas jalan layang supaya menghindari penumpukan dan kemacetan kendaraan yang ingin menyaksikan malam pergantian tahun baru nanti.

“Jadi harus dicegah jangan sampai masyarakat menduduki untuk menonton kemeriahan tahun baru di jalan layang, nanti diback up dari PJR Mabes Polri,” jelas Irjen Pol Condro. (Div Humas PMJ/B)

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS