Presiden RI Pimpin Upacara Pelepasan Jenazah BJ.Habibie

Jakarta – Presiden Ir.Joko Widodo pimpin upacara pelepasan jenazah BJ.Habibie. Bertempat di makam pahlawan kalibata jakarta selatan Kamis 12 September 2019.

Prof.Ing.H. Bacharudin Jusuf Habibie, lahir dI pare pare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936. Meninggal di Jakarta, 11 September 2019 pada usia 83 Tahun, adalah Presiden Republik Indoneaia yang ke tiga. Sebelumnya B.J. Habibie menjabat sebagai Wakil presiden ke 7 menggantikan Try. Sutrino. B.J. Habibie Menggantikan Suharto yang mengundurkan diri dari jabatan presiden pada tanggal 21 Mei 1998.

Meninggal 11 September 2019 disebab gagal jantung, kebangsaan Indoneaia, Jerman kehormatan. Partai politik, golkar, pasangan Hasri Ainun Besari, Anak Ilham Akbar, Thareg kemal. Nama orang tua Alwi Adul Jalil Habibie, nama Ibu, Tuti Marini Puspowardoyo.

Inspektur upacara pelepasan jenazah Prof.Dr. Ing.H.B.J. Habibie Presiden RI Ir.H.Joko Widodo dalam pidatonya mengatakan:

Pada Hari Ini, Kita semua Rakyat Indonesia dimanapun saudara saudara berada, Innalilahi Waina ilaihi Rojiun, dengan penuh rasa duka cita yang mendalam.

Hari Ini, Kita semua seluruh rakyat Indonesia terkabung atas wafatnya Presiden ke tiga Republik Indonesia yaitu Bapak Prof.Ing.H. Bacharudin Jusuf Habibie, beliau adalah seorang negarawan sejati, seorang inspirator, seorang ilmuan yang meyakini bahwa tanpa cinta kecerdasan itu bahaya. Ilmu pengetahuan Iman dan takwa harus bersatu.

Beliau adalah suri tauladan bagi seluruh anak bangsa, sungguh Indobesia telah kehilagan Salah satu putra terbaiknya. Kita Hadir disini di Makam Pahlawan kalibata memberikan kehormatan terakhir kepada beliau, sebagai bentuk penghormatan dan bentuk penghargaan Negara dan Pemerintah .

Atas jasa Darma Bakti dan pengapdian Almarhum semasa hidupnya kepada bangsa dan Negara serta keilmuannya, Kami atas nama Presiden Republik Indonesia dan rakyat Indonesia, mengucapkan banyak terimakasih atas jasa jasamu. Selamat jalan putra terbaik bangsa Indonesia semoga Allah Subhana huatala meberi tempat yang tebaik, Aamiin, Unngkap Joko Widodo.( Sutarno )

CATEGORIES
Share This