Rumah Sakit Harapan Mulia Lakukan Kegiatan Sosial Donor Darah

BN, Bekasi – Indah nya berbagi, cibarusah 8 okt 2016. Rumah sakit Harapan Mulya cibarusah, kembali melakukan kegiatan sosial berupa donor darah, bekerja sama dengan PMI Kab Bekasi. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap tiga bulan sekali oleh pihak management Rumah sakit. Dan cukup mencengangkan ,dimana animo masyarakat sangat besar, dengan banyaknya masyarakat yang turut menyumbangkan darahnya.

Mereka datang dan ikut menyumbangkan darahnya walau hanya melihat spanduk saja yang dipasang oleh pihak rumah sakit sebagai pemberitahuan. Yang datang dari berbagai latar belakang, ABRI, POLISI, Pegawai, dan juga ibu rumah tangga, serta karyawan Rumah Sakit Harapan Mulya.

20161008_114107

Rasa sosial yang dilakukan management Rumah Sakit patut diacungi jempol, walaupun Rumah sakit Harapan mulya masih tegolong kecil, namun keberadaannya di daerah cibarusah dan sekitarnya, sangat dihargai dan membantu masyarakat, dan aparat pemerintahan setempat dalam memberikan pelayanan kesehatan.

Dengan tingkat kesadaran masyarakat yang sangat tinggi ini juga demi rasa kemanusiaan dan rasa saling tolong menolong antar sesama, seperti yang dikatakan pendonor, “badan akan terasa ringan dan fress setelah donor darah,” ucap pendonor

Kiranya pihak Rumah sakit Harapan mulya tidak bosan bosannya melakukan pengabdian dan jiwa sosial nya terhadap masyarakat, agar tercipta masyarakat yang sehat. Maka terwujudlah pesan Indah nya yaitu saling berbagi.

Seluruh management rumah sakit beserta staf mengucapkan, “terimakasih pada masyarakat yang turut berpartisipasi dan sukses nya kegiatan sosial Donor darah saat ini, “Demikian Humas Rumah sakit Harapan Mulya juga mengucapkan dan mengakhiri. “BRAVO Rumah sakit Harapan Mulya cibarusah”. ( Dino )

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS