Terlibat Masalah Narkoba, Polisi Amankan Pegawai Mahakam Ulu

Kutai Barat – Satuan Reserse Narkotik dan Obat terlarang ( Satreskoba ) Polres Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur.kembali berhasil mengungkap, dan mengamankan tersangka seorang pria yang memiliki barang haram jenis shabu shabu.

“Iya, sesuai Laporan Polisi, No: LP/55/IV/2017/Kaltim Res Kubar/Tanggal 13 April 2017, diamankan seorang pria, dengan inisial MF (24), Kelahiran Tarakan, 19 Maret 1993, suku Dayak, Katholik yang bekerja sebagai Pegawai TKK di Pemkab Mahakam Ulu, beralamat di Kampung Ujoh Bilang” , ungkap Kapolres Kubar, AKBP.Pramuja sigit wahono, melalui Kabag Ops Kompol.Sarman, didampingi Kasatreskoba, AKP.Jamhari, kepada wartawan dalam keterangan pers pada sabtu (15/4/17) di Mapolres kubar.

Sambungnya dijelaskan, tersangka diamankan pada hari kamis, tanggal 13 april 2017 sekitar jam 22.30 wita.Tempat Kejadian Perkara(TKP) di Jl.Sendawar raya Kampung Karang rejo, Kecamatan Barong Tongkok.

“Kronologisnya, saat itu yang bersangkutan bersama dengan istrinya, anggota sedang patroli melihat seseorang turun dari mobil dan menghampiri, ketika melihat ada anggota tersangkapun lari dengan tergesa gesa. Dalam pengejaran anggota melihat ada sesuatu benda yang terlempar dari jendela sebelah kiri mobil, anggota terus melakukan pengejaran terhadap tersangka.setelah dapat, tersangka dibawa ke tempat di mana sesuatu di buang, itupun ditelusuri bersama RT setempat dan ditemukanlah Barang Bukti yang dimasukkan ke dalam bungkus rokok yang di lempar tersebut” , jelas jamhari.

Dari tangan tersangka berhasil ditemukan dan diamankan, 1(satu) poket kecil shabu shabu yang di perkirakan seberat 0,3 gram, 1(satu) bungkus bekas tempat rokok sampurna mild warna putih.

Terhadap tersangka dijerat dengan pasal, 114 ayat 1 subs pasal 112 ayat 1 Undang Undang RI No.35 Tahun 2009 Tentang Narkoba, dengan hukuman minimal 4(empat) tahun dan 5(lima) tahun penjara.

Di informasikan Operasi Antik menyasar anti penggunaan narkotik, jadi semua masalah penyalahgunaan narkotika kami akan sasar, diharapkan peran aktif dari seluruh lapisan masyarakat, setidaknya dapat mengurangi peredaran narkotika di wilayah kubar, demi masa depan yang lebih baik, pungkasnya.
(Henry Situmorang)

CATEGORIES
TAGS
Share This