Wujud Revolusi Mental, Sekolah Bahasa Lemdiklat Polri Ciptakan Aplikasi PolisiJagoBahasa

Jakarta – Sesuai dengan tagline Presiden Jokowi “SDM Unggul Indonesia Maju”, Polri terus aktif melakukan terobosan kreatif merevolusi diri untuk meningkatkan kualitas SDM-nya, tidak hanya di Mabes Polri, namun juga di Polda dan Polres jajaran. Pimpinan pada tiap satuan kerja pun berkompetisi menampilkan ide kreatifnya untuk meningkatkan kompetensi personil di satuan kerja tersebut, seperti yang telah dilakukan Kepala Sekolah Bahasa (Kasebasa) Lemdiklat Polri Kombes Pol. Dhani Hernando dengan menciptakan *Aplikasi PolisiJagoBahasa*. “Creative breakthrought menjadi kebutuhan untuk mendorong peningkatan kualitas SDM Polri terutama dalam keterampilan berbahasa asing,” kata Kombes Pol Dhani Hernando.

PolisiJagoBahasa adalah sebuah aplikasi android yang idenya dicetuskan Kombes Pol Dhani Hernando kemudian direalisasikan oleh buat para tenaga pendidik (gadik) di Sebasa Polri, berisi ribuan kosa kata istilah kepolisian dalam bahasa Indonesia, Inggris, Prancis, Jepang, Mandarin dan Arab, yang mana kosa kata tersebut juga menjadi bahan pembelajaran di Sebasa Lemdiklat Polri. “Kosa kata yang dipakai dalam aplikasi ini sudah adaptif dengan penugasan PBB dalam misi perdamaian atau peacekeeper, sehingga menjadi motivasi bagi personil Polri untuk bertugas sebagai pasukan PBB di berbagai negara,” jelas Dhani Hernando bersemangat.

Selain untuk misi PBB, aplikasi juga dapat digunakan oleh personil Polri untuk melatih keterampilan berbahasa asing dalam tugas sehari-hari. “Banyak kosa kata kepolisian yang bisa dilatihkan dari aplikasi ini, diharapkan dapat membantu personil Polri berkomunikasi aktif dengan orang asing misalnya di tempat wisata,  bandara dan hotel internasional serta lokasi lain yang potensial dikunjungi orang dari berbagai negara,” kata Dhani.

Aplikasi krearif ini dapat di-download dari playstore dengan mengetik *polisijagobahasa* dan kemudian mengunduhnya. Hingga saat ini, aplikasi polisijagobahasa telah diunduh lebih dari 10.000 orang dengan rating bintang 5. “Kami membuka diri untuk saran dan masukan yang konstruktif dalam penyempurnaan aplikasi dengan mengirimkan pesan ke email admin yang tertera di aplikasi,” jelas Dhani. ( sri )

CATEGORIES
TAGS
Share This