Mendagri Jadi Imam Sholat Jumat di Masjid Cheng Ho, di Kota Kelahirannya Palembang

Palembang – Mendagri Prof. H.M . Tito Karnavian, Ph.D melakukan lawatan tugas kerja sebagai Mendagri beserta Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar pada Rapat Kerja Percepatan Penyaluran dan Pemanfaatan Dana Desa Tahun 2020 yang digelar di Kota Pempek, Palembang Kota Kelahirannya.

Di tengah-tengah kesibukan rangkaian agenda kerjanya di Kota Palembang Tito Karnavian menunaikan ibadah Sholat Jumat di Masjid Cheng Ho yang nama lengkapnya, yaitu Masjid Al Islam Muhammad Cheng Ho Sriwijaya Palembang dengan nuansa asri Muslim Tionghoa yang berlokasi di Jakabaring Palembang.

Tito Karnavian merasa kembali bernostalgia di kota kelahirannya Palembang sembari tunaikan tugasnya dan berkesempatan Sholat Jumat sekaligus menjadi Imam serta bersilaturahmi dengan para jamaah Masjid Cheng Ho.

” Tadi setelah menghadiri Rapat Kerja Percepatan dan Pemanfaatan Dana Desa Tahun 2020 sengaja menunaikan Sholat Jumat di Masjid Cheng Ho yang bersejarah ini yang masih berdekatan dengan tempat acara rapat kerja di Jakabaring dan sekalian bisa bersilaturahmi dengan para jamaah serta masyarakat sekitar”, ungkapnya.

Lebih lanjut Tito menuturkan bahwa keberadaan Masjid Cheng Ho Palembang dibangun dengan latar belakang untuk menjaga hubungan baik antara masyarakat keturunan Tionghoa dengan masyarakat Palembang pada umumnya ada pesan nilai-nilai toleransi, saling menghargai, menghormati antar masyarakat dengan latar belakang berbeda di dalamnya.

Keberadaan Masjid Cheng Ho di Palembang bukan sekadar untuk mengkultuskan Cheng Ho sebagai seorang tokoh muslim Tiongkok. Lebih dari itu, nama Cheng Ho diharapkan mampu menyadarkan kita akan arti penting meneladani apa yang sudah dilakukannya, yaitu menyebar kedamaian kepada siapapun yang ditemuinya.

Lawatan kerja Mendagri Tito Karnavian di Sumatera Selatan bukan hanya di Kota Palembang ternyata, Ia pun bergegas menghadiri agenda tugas berikutnya di Kantor Bupati Musi Banyuasin dalam rangka Launching Anjungan Dukcapil Mandiri. ( ren )

CATEGORIES
TAGS
Share This