PAKTA : INTERNATIONAL TALKSHOW AWAL MULA HUBUNGAN FAKULTAS HUKUM UNTAN DAN KONSULAT MALAYSIA PONTIANAK

PAKTA : INTERNATIONAL TALKSHOW AWAL MULA HUBUNGAN FAKULTAS HUKUM UNTAN DAN KONSULAT MALAYSIA PONTIANAK

BN – International Talkshow dengan tema “KIAT-KIAT MENJADI DIPLOMAT” sukses dilaksanakan oleh Pusat Kajian Ilmiah dan Riset Mahasiswa (PAKTA) Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura. Kegiatan yang dilaksanakan di miniteater Fakultas Hukum Untan ini juga merupakan merayakan momen Hari Lahir PAKTA yang ke-2.

International Talkshow dihadiri langsung oleh Konsul Malaysia di Pontianak Encik Azizul Zekri Bin Abdul Rahim sebagai narasumber. Turut hadir rombongan Konsulat Malaysia Pontianak seperti Ibu Wakil Konsul dan staf-staf dikantor serta istri dan anak Bapak Konsul. Dekan Fakultas Hukum Untan Ibu Dr. Hj. Sri Ismawati, S.H., M.Hum juga hadir dalam kegiatan bersama salah satu Dosen Pembina PAKTA Ibu Dr. Evi Purwanti, S.H., LL.M beserta dosen dan pegawai lainnya.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Hukum mengapresiasi PAKTA sebagai organisasi yang mempunyai relasi luar yang sangat baik bahkan ditingkat intenasional walaupun usianya baru menginjak 2 tahun. Apresiasi juga Beliau tujukan pada pelaksanaan kegiatan International Talkshow dengan melibatkan pihak Konsulat Malaysia di Pontianak. Harapannya ini menjadi awal mula hubungan Fakultas Hukum Untan dan Konsulat Malaysia Pontianak.

Banyak hal yang dijelaskan Bapak Konsul seputar diplomat. Diakhir penjelasan Beliau memberikan motivasi yang cukup berkesan. Beliau berpesan agar semangat untuk belajar, semangat untuk mencapai cita-cita, selalu berdoa, menghormati orang tua dan senantiasa bersedekah. Hal baik yang juga Bapak Konsul sampaikan adalah perlu ada diskusi lanjutan untuk hubungan Fakultas Hukum Untan dan Konsulat Malaysia Pontianak. (Encik Jasmi)

CATEGORIES
TAGS
Share This