Siaran Pers Deklarasi Sandi Lovers

Jakarta – Tahap kampanye Pilpres telah dimulai dari tanggal 23 September 2018. Kami unsur pelaku koperasi, umkm, pebisnis, emak-emak dan generasi milenial sepakat untuk memperjuangkan perubahan ekonomi agar terjadi stabilitas ekonomi, pertumbuhan dan pemerataan ekonomi.

Kami yang berkumpul terdiri dari beberapa elemen Relawan Prabowo Sandi. Antara lain : Forum Pelaku Koperasi Nasional (FPKN), Relawan Prabowo Sandi Berdaya dan Pasukan Pecinta Sandi Uno. Hari ini telah sepakat untuk menggabungkan diri dalam Gerakan Sandi Lovers.

“Kami percaya bahwa masuknya Sandiaga Uno dalam kontestasi pilpres dan menjadi Cawapres Pendamping Prabowo akan mampu melakukan tugasnya merubah masa depan ekonomi Indonesia kearah yang lebih baik.

“Kami himbau kepada seluruh pendukung Sandiuno di seluruh Indonesia bergabung dalam gerakan kami. Kami berharap logo Sandi Lover dipakai di kaos, stiker mobil, pin dan aneka atribut lain. Kami berharap setiap rumah dipasang logo Rumah Sandi.

Sandi Lovers juga telah membuat Buku Berjudul HIJRAH TERBAIK (Panggilan Hati Membangun Ekonomi Negeri) untuk mensosialisasikan profil Sandiaga yang muda, cerdas, riligius, santun, dan bervisi membangun ekonomi negeri.

Kami sebagai pelaku koperasi sekaligus sebagai Ketua Asosiasi Manajer Koperasi Indonesia (AMKI) secara pribadi mendukung Sandiaga Uno terpilih sebagai Cawapres Pendamping Prabowo.

Kami akan berjuang sekuat tenaga mensukseskan kemenangan Sandiaga Uno. Sampai saat dideklarasikan secara defacto telah terbentuk kepengurusan di seluruh Propinsi di Indonesia.

Pada pertengahan Oktober 2018, kita akan melaunching buku HIJRAH TERBAIK yang bercerita tentang keputusan Sandiaga Uno terjun ke pentas politik bukan untuk mengejar kekuasaan tetapi untuk memperbaiki ekonomi bangsa.

Kami mengajak seluruh pendukung untuk menggunakan cara-cara santun, menghindari hoax, hindari saling caci dan maki, menjauhi isu sara dan tetap pada mengkomunikasikan program dengan baik. Gunakan semua medsos dengan baik agar tidak melanggar hak-hak orang lain. Facebook, Instagram, Youtube, WA, Telegram dapat kita pakai sebagai sarana sosialisasi.

Demikian siaran pers ini kami sampaikan untuk disebarluaskan temen-temen media.

Jakarta, 29 September 2018, Koordinator Pusat Sandi Lover Sularto

CATEGORIES
TAGS
Share This